Pelajaran Dari 10 Bisnis Samsung Selain Smartphone & TV

Raksasa smartphone dan gadget Samsung ternyata memiliki usaha atau bisnis lain yang berbeda jauh dengan bidang elektronik. Beberapa usaha Samsung tersebut sudah dijalani cukup lama,  jauh sebelum nama Samsung mendunia dengan perangkat-perangkat elektronik seperti TV, Handphone, tablet dan juga laptop.

1.    Renault Samsung Motors
Samsung memulai usaha otomotif pada tahun 1994, tetapi kemudian di tahun 2000 samsung harus menjual kepemilikan mayoritas kepada Renault. Samsung masih menjalani usaha otomotif dengan membuat Samsung SM5, mobil sedan berbahan bahan bakar gas cair (LPG).

2.    Everland Amusement Park
Samsung merupakan pemilik taman hiburan dan resort, Everland Amusement Park yang popular di Korsel dan terletak di luar Seoul. "T-Express" di Everland adalah rollercoaster kayu tercepat Korea.

3.    Helikopter
Samsung memang sudah tidak lagi memproduksi helicopter sejak tahun 1999, tapi masih sampai saat ini Samsung masih membuat mesin dan turbin helikopter dan mengoperasikan penerbangan di bawah bendera Samsung Techwin.

4.    Rumah Sakit Samsung
Samsung Medical Center di ibu kota Seoul, bukan hanya salah satu pusat kanker khusus terkemuka Korea, tapi di rumah sakit tersebut Samsung juga menerapkan teknologi mereka yang terbaru di bidang medis.

5.    Samsung Museum of Art, Leeum
Samsung Museum of Art, Leeum, yang berada di distrik Itaewon Seoul, dikelola oleh Yayasan Kebudayaan Samsung. Museum ini menampilkan seni  tradisional dan kontemporer bangsa Korea.

6.    Mesin Pembuat Minuman Teh dan Kopi Samsung
Mesin ini mungkin cuma ditemukan di tanah kelahirannya Samsung, Korsel. Namun ini adalah salah satu produksi komersil Samsung yang dipasarkan untuk pasar lokal Korea, jika sukses mungkin sebentar lagi kita akan melihatnya di Indonesia.

7.    Toilet Samsung
Samsung juga merambah industry sanitary dengan memproduksi peralatan toilet, apa mungkin dilengkapi dengan sistem digital? Penasaran.

8.    Toko Souvenir Samsung
Nah yang ini cocok untuk para penggemar souvenir apalagi yang mengidolakan produk Samsung. Di toko souvenir Samsung D'Light in Seoul, Anda bisa mendapatkan mug, bantal, mainan mobil-mobilan,  sweater atau pin bermerk Samsung.

9.    Shilla Hotel
Salah satu hotel paling mewah di Seoul, Shilla didirikan oleh pemilik asli Samsung. Hotel ini masih menjadi bagian dari kelompok Samsung dan Samsung terus bisnis hotelnya dengan membangun hotel-hotel di seluruh Asia. Konon, biaya menginap per kamar lebih dari $ 400 semalam.

10.    Apartemen Samsung World Tower
Samsung merupakan salah satu perusahaan konstruksi terkemuka Korea. Kompleks apartemen ini terletak di kawasan Gangnam, harganya sangat mahal bahkan untuk orang asing sekalipun. Hmm seperti apa ya kondisi fasilitas di apatemen tersebut, pastilah super modern mengingat reputasi Samsung saat ini di bidang teknologi.

Ternyata sebelum sukses di dunia elektronik Samsung sudah malang melintang di berbagai macam bisnis, tidak heran melihat kesuksesan mereka saat ini dengan membandingkan usaha mereka sebelumnya. Sebuah pelajaran dari Samsung, bahwa jika ingin sukses haruslah terus berusaha, mencoba dan mencoba, pandai membaca peluang dan terus mencari alternatif lain yang peluangnya dirasa bagus. 

Sumber: PCmag.com